Tips Menjaga Kesehatan Mata Aman dan Mudah
Tips Menjaga Kesehatan Mata
Menjaga kesehatan mata itu sebenarnya penting ya teman, sebab kalau sudah terjadi mata minus maka kamu harus menggunakan alat bantu untuk memudahkan dalam penglihatan seperti kacamata atau soflen.
Penyebab mata minus sering terjadi ketika kamu sedang melakukan kegiatan aktivitas sehari-hari ; misalnya menonton TV dikamar yang gelap, membaca buku sambil tiduran/kurangnya lampu penerang, dan yang paling sering adalah memainkan handphone dalam jarak yang dekat dengan mata yang membuat mata kamu lelah sehingga menimbulkan efek pada kesehatan mata.
Berikut Tips menjaga kesehatan mata
- Tips yang pertama, Mengkonsumsi buah dan sayur yang kaya akan mengandung vitamin A yaitu wortel, daun singkong, bayam, tomat, dan papaya. Tidak hanya buah dan sayur saja yang mengandung vitamin A, hewani dan nabati pun juga ada tetapi tidak sebanyak yang ada pada buah dan sayur yaitu hati sapi, kuning telur, susu, dan mentega.
- Tips yang kedua, yaitu Menjaga jarak. Ketika kamu saat bermain handphone atau menonton TV itu harus menjaga jarak dengan objek tersebut agar mata tetap sehat. Jarak yang aman dalam menonton TV yaitu antara 2,5 meter sampai 3 meter tetapi setiap ukuran TV yang ada pun berbeda-beda, semakin besar ukuran TV yang teman punya jarak menontonnya pun berbeda.
Untuk para pengguna handphone pun bila sedang memainkan handphone jangan terlalu lama apa lagi dengan jarak yang sangat dekat karena itu tidak baik. Sebaiknya teman mengatur jarak bila sedang memainkan hanphone. Jarak yang baik saat memainkan handphone yaitu 30-40 cm, dan dalam pengggunaannya pun jangan terlalu lama sebab mata perlu istirahat agar mata tidak rusak atau sakit.
- Tips yang ketiga, bagi teman yang suka membaca buku atau menulis jangan di tempat yang redup atau kurang cahaya ya teman, sebab bila membaca buku atau menulis di tempat yang redup dapat membuat mata menjadi sakit. Lebih baik membaca buku atau menulis di tempat yang terang dan bila membaca buku jangan sambil tiduran atau tengkurap ya teman, sebab itu mengahalangi cahaya atau penerangan bacaan yang dibaca atau ditulis.
- Tips yang keempat, yaitu untuk yang aktivitasnya berada di depan komputer sebaiknya untuk mengantisipasi agar mata tidak rusak atau sakit bisa menggunakan kacamata anti radiasi atau selalu rutin dalam mengecek kondisi kesehatan mata 6 bulan sekali atau minimal 1 tahun sekali untuk mengetahui kondisi kesehatan mata.
Tips menjaga kesehatan mata diatas semoga bermanfaat ya teman, dengan cara mengkonsumsi makanan yang mengandung vitamin A serta mengatur jarak dan waktu dalam penggunaan handphone dan komputer itu sudah cukup agar mata tidak rusak atau sakit. Sekian informasi yang bisa saya berikan dan terima kasih :).